Adik Luna



Tantangan hari ke dua ini, saya akan mendongengkan bertemakan mengenai kakak dan adik untuk duo k

Adik Luna


Luna adalah lumba -lumba kecil yang di lautan. Luna selalu ceria dan senang bernyanyi.Semua hewan senang dengan suara Luna. Adik Luna bernama luni, Luni senang mengikuti kemanapun luna pergi, terkadang luni merasa terganggu, karena luna harus melambat geraknya agar luni tidak tertinggal.

Suatu ketika luni menjatuhkan mainan luna hingga rusak, luna marah dan berkata aku tidak mau punya adik. Luni sedih mendengarnya
" ibu, luni memecahkan mainanku", kata luna.
" maaf kak, adik tidak sengaja", tutur luni
" Luna, marah ya mainannya rusak, ibu mengerti kamu marah dan kecewa, tetapi luna tidak boleh berkata srperti itu. Adik sudah meminta maaf. Ayu, kita betulkan bersama mainannya."
"Aku tidak mau",kata luna.

Luna langsung pergi keluar meninggalkan adiknya.Dia merasa kesal sekali. Ibu dan luni memperbaiki mainan   , luna. Tidak lama kemudian nenek datang berkunjung, nenek mengajak luni menginap dirumah nenek

Luna merasa senang tidak ada luni, luna merasa bebas bermain dengan temannya tanpa ada yang merengek minta pulang, tidak harus bergantian bermain, tidak harus berbagi makanan

Hari ke tiga luni menginap, luna merasa ada  yang berbeda, dia merasa kesepian, bermain sendirian dirumah tidak menyenangkan, saat makan pun terasa lama, tidak ada yang menemaninya dirumah saat ayah ibu pergi. Luna rindu adiknya

"Ibu, kapan luni pulang?"
"Tiga hari lagi luna"
"Tidak bisakah kita jemput besok?"
" Kenapa luna?"
"Aku rindu adik bu, ada yang berbeda saat adik tidak ada, segalanya jadi tidak mengasyikan "
Ibu pun mengajak luna besok untuk berkunjung ke rumah nenek. Luna sayang adik luni.

#tantangan10hari
#level10
#kuliahbunsayiip
#grabyourimagination




Comments

Popular posts from this blog

Stimulasi tumbuh kembang 24 bulan sd 36 bulan